|
 |
|
Pogram |
|
|
|
|
|
 |
|
Alat Pengindaraan Jauh |
|
|
|
|
|
|
|
|
|
|
|
C. Alat Penginderaan Jauh
Untuk melakukan penginderaan jarak jauh diperlukan alat sensor, alat pengolah data dan alat-alat lainnya sebagai pendukung.
Oleh karena sensor tidak ditempatkan pada objek, maka perlu adanya wahana atau alat sebagai tempat untuk meletakkan sensor. Wahana tersebut dapat berupa balon udara, pesawat terbang, satelit atau wahana lainnya (lihat gambar 1.2). Antara sensor, wahana, dan citra diharapkan selalu berkaitan, karena hal itu akan menentukan skala citra yang dihasilkan. |
|
 |
Gambar 1.2. Wahana Penginderaan Jauh (Lindgren, 1985).
|
|
Dengan menggunakan wahana seperti di atas itulah maka alat penginderaan jauh ditempatkan.
Semakin tinggi letak sensor maka daerah yang terdeteksi atau yang dapat diterima oleh sensor semakin luas. Jadi jangkauan penginderaannya semakin luas seperti digambarkan pada gambar 1.3.
Keterangan:
I. Satelit dengan orbit 200 - 36.000 km;
II. Pesawat yang terbang rendah (> 15 km);
III. Pesawat yang terbang rendah (9 – 15 km);
IV. Pesawat yang terbang rendah (< 9 km).
(Sumber: Drs. Suryantoro MS, IKIP Malang).
Alat sensor dalam penginderaan jauh dapat menerima informasi dalam berbagai bentuk antara lain sinar atau cahaya, gelombang bunyi dan daya elektromagnetik. Alat sensor digunakan untuk melacak, mendeteksi, dan merekam suatu objek dalam daerah jangkauan tertentu. Tiap sensor memiliki kepekaan tersendiri terhadap bagian spektrum elektromagnetik. Kemampuan sensor untuk merekam gambar terkecil disebut resolusi spasial. Semakin kecil objek yang dapat direkam oleh sensor semakin baik sensor dan semakin baik resolusi spasial pada citra.
Berdasarkan proses perekamannya sensor dapat dibedakan atas:
1. |
Sensor Fotografi |
|
Proses perekamannya berlangsung seperti pada kamera foto biasa, atau yang kita kenal yaitu melalui proses kimiawi. Tenaga elektromagnetik yang diterima kemudian direkam pada emulsi film dan setelah diproses akan menghasilkan foto. Ini berarti, di samping sebagai tenaga, film juga berfungsi sebagai perekam, yang hasil akhirnya berupa foto udara, jika perekamannya dilakukan dari udara, baik melalui pesawat udara atau wahana lainnya. Tapi jika perekamannya dilakukan dari antariksa maka hasil akhirnya disebut foto satelit atau foto orbital. |
|
|
|
Menurut Lillesand dan Kiefer, ada beberapa keuntungan menggunakan sensor fotografi, yaitu: |
|
a. |
Caranya sederhana seperti proses pemotretan biasa. |
|
b. |
Biayanya tidak terlalu mahal. |
|
c. |
Resolusi spasialnya baik. |
|
|
|
2. |
Sensor Elektronik |
|
Sensor elekronik berupa alat yang bekerja secara elektrik dengan pemrosesan menggunakan komputer. Hasil akhirnya berupa data visual atau data digital/numerik. Proses perekamannya untuk menghasilkan citra dilakukan dengan memotret data visual dari layar atau dengan menggunakan film perekam khusus. Hasil akhirnya berupa foto dengan film sebagai alat perekamannya dan tidak disebut foto udara tetapi citra. |
|
|
|
|
Agar informasi-informasi dalam berbagai bentuk tadi dapat diterima oleh sensor, maka harus ada tenaga yang membawanya antara lain matahari.
Informasi yang diterima oleh sensor dapat berupa: |
|
1. |
Distribusi daya (forse). |
|
2. |
Distribusi gelombang bunyi. |
|
3. |
Distribusi tenaga elektromagnetik. |
|
|
|
|
Informasi tersebut berupa data tentang objek yang diindera dan dikenali dari hasil rekaman berdasarkan karakteristiknya dalam bentuk cahaya, gelombang bunyi, dan tenaga elektromagnetik. Contoh: Salju dan batu kapur akan memantulkan sinar yang banyak (menyerap sinar sedikit) dan air akan memantulkan sinar sedikit (menyerap sinar banyak).
Informasi tersebut merupakan hasil interaksi antara tenaga dan objek. |
|
|
|
|
Interaksi antara tenaga dan objek direkam oleh sensor, yang berupa alat-alat sebagai berikut: |
|
• |
Gravimeter : mengumpulkan data yang berupa variasi daya magnet. |
|
• |
Magnetometer : mengumpulkan data yang berupa variasi daya magnet. |
|
• |
Sonar : mengumpulkan data tentang distribusi gelombang dalam air. |
|
• |
Mikrofon : mengumpulkan/menangkap gelombang bunyi di udara. |
|
• |
Kamera : mengumpulkan data variasi distribusi tenaga elektromagnetik yang berupa sinar. |
|
|
|
|
Seperti telah disebutkan bahwa salah satu tenaga yang dimanfaatkan dalam penginderaan jauh antara lain berasal dari matahari dalam bentuk tenaga elektromagnetik (lihat tabel 1). Matahari merupakan sumber utama tenaga elektromagnetik ini. Di samping matahari sebagai sumber tenaga alamiah, ada juga sumber tenaga lain, yakni sumber tenaga buatan. |
 |
|
|
|
|
|
|
 |
|
Study |
|
|
|
Today, there have been 45 visitors (130 hits) on this page! |